Praktek Penyampaian Materi Kesadaran Fonologi KKG 0008

Foto untuk : Praktek Penyampaian Materi Kesadaran Fonologi KKG 0008

Pada Rabu (10/11/2021) Kelompok Kerja Guru (KKG) karawang 0008 mengadakan praktek penyampaian materi kesadaran fonologi ke peserta didik. Setelah mengikuti pelatihan kesadaran fonologi yang disampaikan oleh Fasilitator Daerah (Fasda), Ibu Intan. Beberapa materi yang disampaikan ke peserta didik, kurang lebih sama dengan apa yang disampaikan ketika pelatihan yang dilakukan pada Selasa (9/11/2021).

Peserta didik sangat antusias mengikuti rangkaian materi pembelajaran terkait kesadaran fonologi. Materi tersebut diantaranya mengenali bunyi huruf dengan cara bernyanyi, menentukan jumlah suku kata dengan tepukan, dan permainan atau game yang menarik untuk mengetahui jumlah suku kata.  

PPDB
Aplikasi CBT
RDM

Ke Atas